Ingin Makin Cakap Digital? Ngeblog dulu aja!

Kemampuan cakap digital memang bisa saja berbeda pada setiap orang. Namun bagi saya pribadi, hal tersebut jadi semakin mudah tercapai setelah punya blog. Tak hanya dari sisi pengetahuan terhadap teknologi berbasis informasi digital saja yang kemudian bertambah, banyak sisi lain termasuk menjadi lebih terbiasa tidak mudah terkena pengaruh negatif dunia digital. Kamu Ingin Makin Cakap Digital Juga? Yuk.. Ngeblog dulu aja!

Ingin Makin Cakap Digital Ngeblog dulu aja!
Ingin Makin Cakap Digital Ngeblog dulu aja!

Alasan mengapa kita semua perlu menjadi Makin Cakap Digital

Semua orang tahu dan bahkan menyadari, bahwa kemajuan teknologi digital sangat mendorong segala hal menjadi sangat mudah, seperti kemudahan mengirim dan mendapat informasi secara cepat, kemudahan melakukan transaksi jual beli, kemudahan menerima ilmu baik pendidikan formal maupun informal, kemudahan lapangan pekerjaan serta dunia usaha dan masih banyak kemudahan lainnya.

Namun demikian, tentu arus kemudahan berupa informasi berbasis teknologi tersebut masih perlu ada batas tertentu. Dan filterisasi paling inti adalah dari dalam diri kita sendiri. Salah satu caranya adalah selalu berusaha “melengkapi diri” dengan literasi berupa pengetahuan detail terkait sistem, alur, ciri dan karakter teknologi itu sendiri.

Seperti halnya sebuah virus komputer, biasanya lebih dahulu ada virusnya dulu atau anti virusnya? Nah, dengan berusaha selalu update terhadap perkembangan teknologi, paling tidak akan cepat teridentifikasi bahkan bisa terhindar dari dampak virus tersebut. Alasan penting lain mengapa kita perlu makin cakap digital adalah :

  • Tidak mudah terkena dampak negatif dari sebaran informasi yang sifatnya Hoax (bohong).
  • Tidak gaptek, sehingga dapat terhindar dari penipuan yang diakibatkan oleh praktik Social Engineering Hacking (rekayasa sosial).
  • Lebih mudah, aman serta nyaman dalam mengikuti serta menyesuaikan diri terhadap arus perkembangan teknologi industri.

Tapi saya bukan Blogger, Mengapa harus punya Blog?!

Awalnya, pertanyaan tersebut juga pernah hinggap di pikiran saya. Penyebabnya adalah sederhana, saya terlalu terkurung dengan pengertian tentang blog yang pada saat itu menurut saya bahwa ngeblog harus pandai menulis (baca: merangkai kata indah). Padahal, setelah saya secara tidak sengaja berkumpul dengan beberapa blogger, ternyata praktiknya tidak melulu sesederhana itu.

Tapi saya bukan Blogger, Mengapa harus punya Blog!
Tapi saya bukan Blogger, Mengapa harus punya Blog!

Dan sejatinya, saya sendiri adalah termasuk orang yang suka ngobrol, bercerita tentang apa saja, termasuk memberikan (baca: berbagi) tentang apa yang saya ketahui kepada orang lain. Bahkan secara tak sengaja, saya pernah menemukan tulisan-tulisan singkat saya saat menjawab pertanyaan orang lain di sebuah forum online. Kemudian saya berpikir, berarti sebenarnya saya bisa nulis juga, ya?

Sejak saat itulah saya mulai membuka diri tentang fungsi blog (baca: situs web pribadi) secara lebih luas lagi.

Lalu, apa hubungannya antara Ngeblog dengan Makin Cakap Digital?

Begini, sebuah tujuan yang ingin dicapai, pasti selalu ada jalan dan sarana pendukung untuk meraihnya, bukan? dan setiap proses perjalanan dalam mewujudkan suatu tujuan, pastilah ada manfaatnya, bahkan saat tujuan itu sendiri belum tercapai.

Setuju, ya? Nah.. ini sama halnya juga dengan jika kita memiliki sebuah situs web pribadi (blog). Berikut adalah beberapa manfaat yang dapat langsung diraih setelah ngeblog :

Secara otomatis, membantu kita berada di jalur yang tepat!

Istilah kerennya, satu server! semisal begini, saat kita mulai ngeblog, maka secara otomatis akan menemukan istilah-istilah baru, contohnya : nama domain, shared hosting, vps, platform ngeblog populer seperti wordpress dan istilah teknis lainnya seperti sekuritas blog, responsive blog, seo blog dan istilah sejenis lainnya.

Dengan kondisi seperti itu, tentu kita akan semakin haus dengan ilmu yang berkaitan tentang dunia blogging. Saya sendiri mencukupi kebutuhan tersebut dengan cara mencari dan join grup di sosial media yang membahas khusus tentang blog, mulai kelas pemula hingga mahir. Kamu bisa mengikutinya dengan cara ini, ya. Atau bisa juga dengan cara bergabung di forum khusus blogger.

Tampaknya mudah, ya! Lalu bagaimana agar saya sekarang bisa langsung ngeblog?

Sudah punya akun sosial media seperti facebook atau instagram? Nah, semudah itu juga cara memiliki sebuah blog pribadi. Artinya, hanya perlu melakukan registrasi nama domain yang akan kita jadikan sebagai alamat blog, lengkap dengan layanan web hosting yang akan digunakan sebagai tempat menyimpan data blog secara digital.

Oh iya, karena saya mungkin sudah lebih dulu punya blog (bukan berarti sudah lebih pintar dan ahli, ya), jadi untuk kebutuhan blogging saya sudah menggunakan layanan yang disebut dengan Virtual Private Server atau biasa ditemukan dengan nama singkat populer VPS.

Apa lagi, itu? kok sepertinya keren, ya? Apakah harganya lebih mahal? Tidak juga, hanya saja lebih sesuai dengan kebutuhan saya saat ini. Kalau tidak percaya, kamu bisa coba akses halaman VPS Indonesia Murah sekarang juga. Buktikan di sana, kalau layanan sekeren itu bisa kamu dapatkan seharga mulai 80K saja per bulan!

Dapatkan Layanan ini, maka kamu akan segera bisa ngeblog!

Sebagai awal dan agar lebih mudah memulainya, saya lebih menyarankan untuk mulai ngeblog dengan menggunakan WordPress. Mengapa harus wordpress? Berikut 5 kemudahan utama yang bisa kamu dapatkan nantinya :

WordPress digunakan oleh 43,2% dari semua situs web di internet.

(W3Techs, 2022)
  1. Tidak memerlukan setting awal yang rumit, sehingga lebih cocok untuk blogger pemula.
  2. Sudah tersedia dengan fasilitas tampilan desain gratis, jadi kamu tak perlu jadi programer untuk membuat tampilan blog.
  3. Konten blog kamu lebih mudah ditemukan di google, jadi bisa saja kamu langsung viral dan terkenal setelah mulai ngeblog! hehehe.
  4. Lebih mudah dalam pengelolaan, karena menu yang tersedia di wordpress cukup user friendly, sehingga mudah untuk dipahami.
  5. Lebih dinamis, dapat disesuaikan kebutuhan produkti bahkan profit untuk kedepannya.
Dapatkan Layanan ini, maka kamu akan segera bisa ngeblog!
Dapatkan Layanan ini, maka kamu akan segera bisa ngeblog!

Penasaran dan mau segera mencoba layanan luar biasa ini? Saat ini sudah tersedia di WordPress hosting DomaiNesia dengan segudang benefit yang bisa kamu dapatkan, antara lain adalah : gratis domain, gratis sistem sekuritas SSL (agar blog kamu bisa lebih terpercaya) serta kemudahan instalasi. Jadi, hanya sekali klik saja, blog baru kamu sudah langsung jadi, deh!.

Kamu Ingin Makin Cakap Digital? Ngeblog dulu aja!

Bagaimana, masih ragu untuk segera punya blog sekarang juga? Masih belum yakin apakah kamu cocok sebagai blogger? Kalau iya, saya coba permudah lagi ya..

Punya blog, bukan berarti kamu HARUS menjadi SEORANG BLOGGER. Karena pada dasarnya mempunyai blog adalah sama halnya seperti memiliki sebuah situs web pribadi. Bisa dijadikan sebagai profil online untuk kebutuhan personal branding, website portfolio untuk kemudahan kamu dalam mencari lowongan kerja dan lain sebagainya. Bahkan bisa juga dijadikan sebagai alat digital untuk jualan online.

Contoh kasus : kamu adalah seorang desainer grafis, bisa saja hasil karya terbaikmu dipasang di blog agar mudah ditemukan oleh yang membutuhkan. Atau bisa juga kamu membuat tutorial tentang bagaimana cara membuat desain yang baik, siapa tahu ada perusahaan yang sedang membutuhkan tenaga ahli untuk dijadikan sebagai mentor bagi karyawannya.

Selamat mencoba, jangan lupa membagikan informasi menarik ini kepada yang membutuhkan, agar Ia lebih semangat, ya!

Suatu komitmen menghadirkan konten yang informatif, edukatif, dan akurat untuk para pembaca. Saya berusaha akan hal itu sampai saat ini.

  • Setuju mang, dengan nge-blog kita makin cakap digital dan menambah wawasan ilmu dan juga pertemanan. Aktivitas blogging membuat kita makin melek teknologi karena harus rajin membaca dan menambah ilmu setiap hari untuk dibagikan kepada pembaca.

  • ngeblog memang secara tidak langsung membuat kita lebih melek digital ya, mas. soalnya ada banyak banget tema dan bahasan yang bisa ditulis dalam blog jadinya nambah ilmu juga deh

  • Tepat banget, punya blog gak harus jadi blogger. Kayak kakak sepupuku juga punya blog, isinya hanya contactnya dia untuk jalin kerja sama usaha.

  • Bener banget. Dulu ngiranya ngeblog itu pokoknya cuma nulis aja. Makin kesini makin banyak yang dipelajari. Mulai dari cara ambil dan edit foto yang bagus, bikin desaingrafis agar lebih menarik, dan gimana cara optimasi agar blog makin banyak dibaca. Mau nggak mau harus makin cakap Digital.

  • Saya belum pernah pakai VPS karena view blog masih dikit. Mereka yang paki VPS pasti udah pada pro.

    • Kelihatan lebih pro karena pakai vps? bisa jadi. Tapi sebenarnya lebih kepada kenyamanan saja kalau buat saya pribadi, pengunjung juga belum garang-garang amat, kang. Seperti punya tanah luas gitu, enak ajah buat sekedar bermain bola sama kemping, wkwkwkw. Ya syukur2 bisa bermanfaat bisa dipakai buat jualan atau apalah gitu nantinya, hehehe.

  • Setuju, Kak. Orang kalo bisa nulis panjang lebar opininya di sosmed kayak Facebook atau dulu ada Friendster tuh udah bisa dijadiin tulisan di blog. Jenis tulisan kan macam-macam. Ada cerita, opini, feature, dll.

  • setuju banget nih kang, siapapun bisa punya blog dan ga mesti jadi blogger. Dan tuk poin cakap digital itu juga bener banget. Nice artikel kang, thanks for share.

  • Bener nih setelah punya blog sudah berada di jalur yang benar untuk semakin cakap digital. Manfaatnya terasa bukan hanya untuk mengembangkan blog saja tapi melindungi keamanan diri sendiri. Jadi lebih paham dan hati-hati, membedakan mana link phising, scam, dll

  • Setuju. Meski bukan seorang blogger, memiliki website penting banget di era digital ini. Bisa kita pakai untuk promosi, branding, atau monetisasi agar menghasilkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *