Rekomendasi Hotel Mewah Di Bali Dekat Pantai, Sangat Romantis!
Saat menginap di Bali, kamu bisa memilih berbagai hotel mewah di Bali yang dekat dengan pantai. Tentu saja tujuannya untuk mencari view terbaik dari pulau Bali yang mempesona. Pemandangan Pulau Bali tidak hanya cantik tapi juga romantis bagi kamu dan pasangan. Ini dia Rekomendasi Hotel Mewah Di Bali Dekat Pantai, Sangat Romantis!.
Tidak heran mengapa, ada cukup banyak pilihan hotel-hotel yang dekat dengan pantai dan disukai para wisatawan. Meski dikatakan mewah, ada beberapa hotel yang masih punya tarif permalam di kategori harga terjangkau.
Hotel Mewah Di Bali Dekat Pantai
Untuk kamu yang ingin menginap di Bali dan menikmati suasana dekat pantai. Berikut beberapa rekomendasi hotel mewah di bali dekat pantai yang bisa kamu pilih:
1. Sofitel Bali
Hotel ini berada di Nusa Dua dan merupakan hotel yang masuk dalam jajaran resort bintang 5. Selain hotel, pulau dewata juga menjanjikan villa murah di Bali yang bisa kamu pilih. Hotel Sofitel sendiri memiliki akses private langsung ke pantai dan juga terdapat fasilitas kolam renang outdoor di dalamnya. Tidak hanya itu saja, hotel juga punya kolam renang laguna dan kolam renang hot tub.
✓ Fasilitas lainnya dari hotel yaitu terdapat restoran dan bar serta Cucina dengan kombinasi Mediterania dan Italia. Hotel memiliki konsep klasik dan modern dengan arsitektur dan furniture paling mahal baik di ruangan umum maupun kamarnya.
2. De Sapphire Cliff Villa
Hotel mewah berikutnya memiliki konsep bila dan berada di daerah Uluwatu. Hotel ini tidak hanya memiliki view pantai tapi juga merupakan hotel yang romantis dengan pemandangan biru Bali langsung dari balkon kamar. Hotel menjadi salah satu tempat yang sangat bagus untuk menyaksikan sunset, karena posisinya menghadap ke barat dan ada di puncak bukit tinggi.
✓ Desain kamar dari Hotel ini memiliki desain kayu dan tempat tidur bertiang. Sementara untuk balkonnya menggunakan bangku rotan yang sangat cantik dan pastinya sangat estetik. Kamu juga dapat menikmati fasilitas restoran seperti d’BarOns yang memiliki menu makanan khas lokal Bali. Sementara itu terdapat pula pilihan lainnya yaitu makanan khas Meksiko. Harga hotel permalam mulai dari 1,8 jutaan.
3. Hotel Nikko Bali Benoa Beach
Dari namanya saja kamu tentu sudah tahu bahwa hotel ini memang berada di kawasan Pantai Bali. Namun menariknya hotel memiliki paduan tradisi Jepang dan Bali sehingga kamu bisa menikmati sensasi menginap di hotel yang unik. Untuk kamar hotelnya kamu bisa memilih Ocean View suite agar bisa menikmati pemandangan laut lepas di Bali.
✓ Hotel ini juga menjadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati sunrise dari balkon. Untuk yang membawa anak-anak terdapat area kids club dan juga watersport. Ada pula paket tour ke desa tradisional, belajar membuat canang dan bisa melakukan aktivitas seru lainnya. Hotel memiliki biaya menginap per malam mulai dari 1,9 jutaan.
4. The Kuta Beach Heritage Hotel
Hotel ini menjanjikan pesona Pantai Kuta yang tidak ada habisnya. Kamu bisa melihat view pantai Kuta langsung dari balkon kamar hotel dengan fasilitas yang mewah untuk setiap kamarnya. Dari balkon hotel kamu bisa menikmati sunset bersama pasangan.
✓ Untuk pilihan fasilitas, kolam renang yang sangat cantik bisa kamu berenang di sini pada malam hari. Selain itu terdapat pula pilihan kegiatan cooking class yang membuat hotel ini menjadi sedikit berbeda. Untuk harga hotel per malam 1,6 jutaan.
5. Maharani Beach Hotel
Maharani Beach Hotel merupakan hotel mewah yang mendukung pemandangan Pantai Kuta dari balkon. Hotel juga sangat strategis karena berada di dekat toko-toko yang ada di Bali. Sehingga kamu bisa cuci mata di toko-toko ini untuk sekedar membeli oleh-oleh misalnya.
✓ Terdapat kolam renang sebagai fasilitas hotel dan juga restoran yang menyajikan menu makanan tradisional ala mediterania. Harga hotel permalam mulai dari 700 ribuan saja.
Itu tadi beberapa rekomendasi hotel mewah di Bali yang dekat sekali dengan view pantai. Jadi jika kamu tidak ingin jauh-jauh ke pantai, menikmati pantai-pantai di Bali lewat balkon kamar saja tentu sangat nyaman dan memberikan sensasi tersendiri. Jika kamu menginginkan hotel-hotel terbaik yang ada di Bali dengan konsep view pantai lainnya, maka bisa kunjungi Traveloka.
Sumber informasi:
- https://indonesia.tripcanvas.co/id/bali/hotel-mewah-pinggir-pantai/
- https://liburanbali.net/hotel-pinggir-pantai-terbaik-di-bali/