Telaga Biru Semin Gunung Kidul Yogyakarta
Telaga Biru Semin Gunung Kidul Yogyakarta, adalah lokasi eksotik terbaru yang dapat kami kunjungi pada bulan maret 2017 ini. Memang semakin banyak saja lokasi prospek wisata jogja, terutama arah wonosari-gunung kidul dari waktu-kewaktu.
Selain perjalanan yang memanjakan mata dengan pemandangan sekitar, lokasi-lokasi wisata di gunung kidul memang menyimpan nilai keindahan yang patut kita nikmati bersama teman maupun keluarga.
Awalnya, kami bersama teman-teman akan berkunjung dan explore keindahan snorkling di pantai nglambor, namun kemudian karena pertimbangan pada saat akan berangkat merupakan hari libur nasional, maka secara spontan kami mengganti tujuan, yakni mengunjungi lokasi telaga yang terbilang baru di jogja, Telaga Semin (Blue Lake). Yang kami dapatkan informasinya melalui media sosial.
Cara Menuju Tempat Wisata Telaga Semin
Karena belum pernah berkunjung sebelumnya, maka seperti juga anda, kami mengandalkan Google Maps untuk mendapatkan alamat dan petunjuk arah selama dalam perjalanan. Peta lokasi untuk telaga biru semin, gunungkidul dapat diakses melalui alamat map ini.
Jika mengacu kepada petunjuk arah google maps direction dengan titik awal perjalanan dari Nol Kilometer Jogja, maka perjalanan yang akan ditempuh akan memakan waktu sekitar 1 jam 30 menit (paling lama 2 jam), dengan menggunakan kendaraan roda empat (mobil), melalui jalan jogja-solo.
Karena kami menggunakan kendaraan roda dua (motor), dan memang kami tidak memacu terlalu kencang agar dalam perjalanan dapat sambil menikmati pemandangan yang terlewati, maka waktu perjalanan yang kami tempuh hingga mencapai 60 menit (2 jam), dengan start awal perjalanan dari seputaran jalan godean yogyakarta.
Setelah sampai di lokasi Telaga Biru Semin Gunung Kidul Yogyakarta, kita dapat beristirahat sebentar sekedar melepas lelah selama dalam perjalanan di lokasi parkir yang dimana tersedia warung penduduk. Untuk tiket masuk, saat kami berkunjung tidak/belum dipungut biaya, hanya membayar retribusi parkir sebesar Rp 3.000 untuk motor dan Rp 5.000 untuk mobil.
Banyak spot-spot foto yang bisa kita nikmati disana, sekedar untuk selfie, foto bareng dengan pemandangan telaga layaknya “raja ampat”, sembari memandang hamparan sawah dan perbukitan yang dapat memanjakan mata kita sekaligus mensyukuri betapa indah alam ciptaan Allah SWT.
Karena untuk saat ini belum tersedia banyak warung, maka akan lebih baik jika ketika berkunjung ke Telaga Biru Semin, kita membawa “bekal” berupa makanan dan minuman. Saat kami berkunjung, hanya tersedia satu warung yang menyediakan minuman hangat/dingin dan makanan instan di lokasi telaga biru.
Telaga Biru SEMIN
Dirman Personal Blog
Dusun Ngentak, Desa Candirejo, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta